Minggu, 29 Januari 2012

Mengakses Internet Dengan Browser

Prosedur Membuat Email Melalui Gmail

    1.. Buka google dan klik gmail


1.   
1.      
1.       2. klik “BUAT AKUN”
  
3. Lalu masukan identitas kamu pada formulir pendaftaran

 
4 .Untuk menghindari serangan spamer terkadang gmail meminta verifikasi menggunakan SMS handphone kamu, masukkan saja nomor handphone kamu untuk mendapatkan no verifikasi yang digunakan untuk aktifasi akun Gmail. jangan kawatir, nomor handphone ini hanya digunakan untuk verifikasi akun email, oleh google tidak akan diapa-apakan. masukkan nomor handphone kamu pada kolom yang tersedia kemudian klik Tombol [send verification code to my mobile phone]
5.  Masukan Kode Verivikasi
5.  
       
 
5.       6. Klik “TUNJUKKAN AKUN SAYA”
5.     

Minggu, 16 Oktober 2011

Sejarah Komputer dari Generasi Ke Generasi


Kebanyakan orang mengenal sejarah komputer yang pertama kali dibuat adalah ENIAC. Komputer ENIAC, yang merupakan komputer elektronik yang mempunyai bobot seberat 30 ton, panjang 30 m dan tinggi 2.4 m dan membutuhkan daya listrik 174 kilowatts. Padahal komputer digital pertama sebenarnya adalah ABC (Atanasoff-Berry Computer). Namun ketenarannya menjadi pudar setelah “diserobot” ENIAC. Bagaimana asal mulanya?
Di era teknologi informasi dan komunikasi yang pesat sekarang ini, komputer termasuk salah satu peranti “wajib” yang tak dapat diabaikan. Kini peranti yang pada dasarnya hanya untuk membantu proses berhitung (to compute) ini telah sangat ampuh dan multiguna. Merampungkan pekerjaan kantor, menikmati musik dan film, hingga nge-game dapat dilakukan menggunakan alat ini. Begitu pula menjelajah internet dan bertukar data antar pengguna yang terpisah jarak ribuan kilometer.
Vincent Atanasoff lahir pada 4 Oktober 1903 di Hamilton, New York, namun dibesarkan di Brewster, Florida. Sejak kecil Atanasoff telah menunjukkan ketertarikannya pada matematika. Anak seorang insinyur listrik ini pun tak mengalami banyak hambatan saat mereguk ilmu di bangku sekolah. Bahkan pendidikan menengahnya (setara SMA) diselesaikannya dalam waktu dua tahun saja.
Selepas itu Atanasoff melenggang ke University of Florida untuk menekuni bidang kelistrikan. Mungkin kekaguman pada sang ayah melandasi pilihannya ini. Di usia 22, dia lulus dengan menggondol gelar Bachelor of Science. Tak main-main, nilainya pun sempurna, A untuk semua bidang studi.
 
Komputer dari generasi ke generasi:
1. Generasi ke-1 (1944-1959)
Perkembangan komputer generasi pertama terjadi sekitar tahun 1964 sampai dengan tahun 1959. Pada masa ini, komputer yang dikembangkan berbasis tabung vakum (tube vakum). Tekonologi ini menjadikan komputer berukuran sangat besar. Pada awal masa ini, komputer masih bersifat spicial purpose computer yaitu komputer yang digunakan dengan tujuan khusus. Perkembangan ini dimulai dengan adanya colossus yang dibuat oleh pihak inggris pada masa perang dunia kedua untuk memecahkan kode rtahasia yang dibuat oleh jerman. Perkembangan lainnya adalah adanya kalkulator yang dibuat elektronik US Navy yang dibuat oleh pihak Amerika.
Elektronik Numerical Integrator and Computer (ENIAC) merupakan komp[uter yang dibuat oleh pemerintah Amirika Serikat bekerjasama dengan University of Pennsylvania. Alat ini terdiri dari 18.000 tabung vakum, 70.000 resistor, dan 5 juta titk solder. Komputer ini merupakan komputer serbaguna (General Purposde Computer) yang pertama.
Pada tahun 1945 didesain sebuah komputer yang disebuat Electronic Discrete Variable Automatic Computer (EDVAC) dengan sebuah memori yang dapat menampung program maupun data. Perkembangan koputer generasi pertama ini dilanjutkan dengan adanya Univesal Automatic Computer I (UNIVAC I) yang menjadi komputer komersial generasi pertama.
2. Generasi ke-2 (1959-1964)
 Komputer generasi kedua dikembangkan dengan teknologi transistor sebagai pengganti tabung vakum. Dengan adanya teknologi ini menjadikan ukuran komputer berkurang. Perkembangan komputer generasi kedua ini terjadi pada tahun 1959 sampai dengan tahun 1964.
Selain perkembangan di bidang transistor, pada masa ini juga dikembangkan memori inti magnetik yang menjadikan perkembangan komputer padas generasi kedua menjadi semakin kecil dan cepat. komputer yang berkembang pada masa generasi kedua ini adalah Stretch dan LARC, yang banyak dikembangkan untuk laboratorium dan energi atom. Komputer generasi kedua menggantikan bahasa mesin yang banyak digunakan pada generasi pertama dengan bahasa Assembly yaitu bahasa yang menggunakan singkatan untuk menggantikan kode biner.
Mulai tahun 1960-an muncul komputer-komputer yang sukses di bidang bisnis, pendidikan dan pemerintahan. komputer-komputer tersebut menggunakan transistor dan mempunyai peralatan yang dapat diasosiasikan dengan peralatan saat ini, seperti alat pencetak, media penyimpan, sistem operasi dan program. Salah satu contoh komputer pada saat itu adalah IBM 1401 yang diterima dengan baik di kalangan industri. Beberapa bahasa pemrograman yag muncul pada saat itu adalah Common Bussines-Oriented Language (COBOL) dan Formula Translator (FORTRAN).

3. Generasi ke-3 (1964-1970)
Perkembangan komputer generasi ketiga terjadi sekitar tahun 1964 sampai denga tahun 1970. Transistor yang menjadi teknologi pada generasi kedua ternyata menghasilkan panas cukup besar yang berpotensi merusak bagian-bagian internal komputer. Untuk mengatasi masalah ini, pada komputer gengerasi ketiga dikembangkan teknologi IC (Integrated Circuit). IC merupakan alat yang mengkobinasikan tiga komponen elektronik ke dalam sebuah piringan silikon kecilyang terbuat dari pasir kuarsa. Pasir kuarsa ini berfungsi untuk mengurangi panas. Perkembangan lain yang terjadi pada komputer generasi ketiga adalah sistem operasi yang dapat menjalankan beberapa aplikasi secara serempak pada saat bersamaan.

4. Generasi ke-4 (1970-sekarang)
Perkembangan komputer generasi keempat ini terjadi pada tahun 1970 sampai dengan sekarang. Adanya perkembangan IC pada komputer generasi ketiga ternyata dapat dikembangkan dengan lebih banyak menambahkan komponen yang dipadatkan pada suatu chip. Dengan adanya perkembangan komputer ini menjadikan ukuran komputer semakin kecil.Perkembangan chip dengan Large Scale Integaration (LSI) membuat chip dapat memuat rtusan komponen, terlebih lagi setelah dikembangkan menjadi Very Large Scale Integration (CLSI) menjadikan chip dapat memuat ribuan komponenen.Perkembangan berikutnya adalah dengan Ultra-Large Scale Integratin (VLSI) yang menambah jumlah komponen menjadi jutaan dalam satu chip. Perkembangan chip komputer ini dimulai dengan adanya chip Intel 4004 yang dibuat pada tahun 1971.
Pada tahun 1981, IBM memperkenalkan penggunaan komputer kalangan rumah tangga, kantor dan sekolah-sekolah dengan komputer yang disebut dengan PC (Personal Computer). Pada masa itu, banyak komputer yang mulai digunakan dengan ukuran yang dapat diletakkan di atas sebuah meja (Desktop Computer). Perkembangan ini tidak hanya cukup samp[ai di situ saja, setelah Desktop Computer, dikembangkan komputer portable (Laptop) yaitu komputer yang dapat dibawa kemana-mana hanya dengan memasukkannya ke dalam sebuah tas.
Perkembangan komputer pada generasi keempat ini merupakan perkembangan yang berbasis mikroprosesor. Banyak vendor yang berkembang dengan menciptakan prosesor-prosesor baru yang mempunyai kinnerja lebih cepat dibandingkan sebelumnya. Vendor-vendor perusahaan pengembang prosesor pada saat itu adalah IBM, Intel, Cyrix, dan AMD.
Perkembangan komputer ini juga diiringi dengan perkembanga-perkembangan perangkat lunak seperti sistem operasi dan aplikasi. Banya sistem operasi yang berbasis jaringan dan multimedia. Dengan perkembangan ini menjadikan komputer benar-benar menjamur di kalangan masyarakat dunia, baik untuk kebutuhan pribadi maupun dunia kerja. Bahkan, untuk memenuhi kebutuhan manusia yang semakin meningkat, saat ini komputer banyak dikembangkan ke arah Mobile Computing seperti komputer genggam.

5. Generasi ke-5 (Sekarang-masa depan)















Komputer generasi kelima dapat dikatan sebagai komputer masa depan. Masa sekarang ini merupakan masa-masa perkembangan menuju komputer generasi kelima. Contoh komputer generasi kelima adalah fiksi HALL9000 dari novel karya Arthur C. Clarke yang berjudul 2001: Space Odyssey. HALL menampilkan fungsi komputer yang diinginkan dengan dukungan kecerdasan buatan (Artificial intelligence) membuat Hall dapat melkukan percakapan dengan manusia. Dengan perkembangan teknologi komputer saat ini sangat memunginkan terwujudnya komputer generasi kelima seperti yang digambarkan komputer HALL, atau mungkin sudah atau sedang dikembangkan teknologi komputer generasi kelima tersebut.

6. Generasi ke-6
Komputer generasi ke-6 ini merupakan komputer yang saat ini masih dalam tahap pengembangan. Sehingga untuk komputer generasi ke-6 belum dapat dipastikan bentuknya akan seperti apa. Tapi ada beberapa gambaran yang dapat ditemukan tentang komputer generasi ke-6. Komputer generasi ke-6 menghasilkan teknologi komputer yang yang canggih dan mempunyai kemampuan untuk mengarsiteki biochip. Biochip ini terbuat dari bahan protein sintetis yang kelak akan menjadi manusia tiruan. Selain itu para ilmuwan sekarang sedang merintis suatu komputer tanpa program (programless komputer). Komputer masa depan ini tidak memerlukan penulisan atau pembuatan program. Dasar dari programless komputer ini adalah riset tentang mikrooptik dan input-output radio.
Komputer masa depan yang termasuk generasi ke-6 ini dapat dikatakan sebagai komputer tercepat karena bekerja dengan system vector processor, yakni adanya penggunaan beberapa buah processor yang dapat bekerja sama secara parallel. Kecepatan super komputer ini sama dengan 1 milyar operasi per detik. Komputer generasi ke-6 selain dapat digunakan secara personal, dapat pula dimanfaatkan oleh industry-industri besar seperti melakukan perancangan pesawat terbang, peramalan cuaca, dan pengeboran minyak.

Internet

A. Pengertian Internet
Ø Interconnected Network - atau yang lebih populer dengan sebutan Internet - adalah sebuah sistem komunikasi global yang menghubungkan komputer-komputer dan jaringan-jaringan komputer di seluruh dunia. Setiap komputer dan jaringan terhubung - secara langsung maupun tidak langsung - ke beberapa jalur utama yang disebut internet backbone dan dibedakan satu dengan yang lainnya menggunakan unique name yang biasa disebut dengan alamat IP 32 bit. Contoh: 192 168 1 12 . Komputer dan jaringan dengan berbagai platform yang mempunyai perbedaan dan ciri khas masing-masing (Unix, Linux, Windows, Mac, dll) bertukar informasi dengan sebuah protokol standar yang dikenal dengan nama TCP/IP (Transmission Control Protocol/Internet Protocol). TCP/IP tersusun atas 4 layer (network access, internet, host-to-host transport, dan application) yang masing-masing memiliki protokolnya sendiri-sendiri.
Ø Bila anda mempunyai Komputer minimal prosessor 486, Windows 95, Modem, dan line telepon, maka anda telah bisa bergabung dengan ribuan juta komputer lain dari seluruh dunia dan mengakses harta karun informasi di internet.
Ø Mungkin agak sulit dipercaya bahwa cikal bakal Internet sesungguhnya diawali dari Unisovyet, ketika pada tahun 1957 mereka meluncurkan sebuah satelit bernama Sputnik. Peluncuran Sputnik ini dirasakan sebagai “ancaman” oleh musuh besar mereka, yaitu Amerika Serikat.Presiden Dwight D. Eisenhower menyatakan perlunya membangun sebuah teknologi yang membuat AS tetap sebagai negara superior. Kemudian dibentuklah sebuah badan yang disebut Advanced Research Projects Agency (ARPA). ARPA bernaung di bawah Departemen Pertahanan Amerika Serikat atau Department of Defense (DoD). Pada tahun 1969, DoD memberi tugas kepada ARPA untuk membangun sebuah mata rantai komunikasi antara DoD dengan militer yang tidak dapat disabot oleh musuh mereka. Jaringan komunikasi yang diciptakan ini disebut ARPAnet. Pada awalnya, ARPAnet hanya menghubungkan empat buah situs saja, yaitu :
  • · Stanford Research Institute (SRI)
  • · University of California at Santa Barbara (UCSB)
  • · University of California at Los Angeles (UCLA)
  • · University of Utah
Pada tahun 1970, penelitian yang dilakukan di Stanford University menghasilkan sebuah protokol yang disebut TCP/IP. Protokol TCP/IP inilah yang berkembang terus hingga sekarang dan menjadi protokol standar dalam Internet. 
Ø Prinsip Koneksi
Bagaimana sebuah computer dapat terhubung dengan internet? Satu computer dapat terhubung dengan computer lainnya jika computer tersebut berada dalam satu jaringan dengan computer lainnya. Jaringan dimulai dari yang sangat sederhana sampai ke dalam bentuk yang kompleks. Jaringan sederhana adalah hubungan satu computer dengan computer lainnya. Sedangkan jaringan yang kompleks adalah saling terhubungnya jaringan-jaringan yang sederhana. Selanjutnya bagaimana computer kamu dapat menjadi bagian dari jaringan yang kompleks yang disebut internet? Komputer kamu harus terhubung dengan salah satu computer yang telah terhubung dengan internet. Salah satunya adalah dengan memanfaatkan layanan yang disediakan perusahaan penyedia akses internet yang disebut dengan Internet Service Provider (ISP). 
Ø Layanan-Layanan/istilah Internet :
1. WWW World Wide Web merupakan suatu bentuk layanan Internet yang menggunakan konsep hypertext antar dokumen yang berkaitan, yang di dalamnya terdapat halaman web (web page). Untuk mengakses www digunakan protokol http (HyperText Transfer Protocol)
2. Protocol : Sejumlah aturan yang menentukan bagaimana dua komputer atau lebih saling berkomunikasi
3. Homepage : Tampilan awal (halaman utama) suatu website yang memuat informasi singkat tentang apa isi dari website tersebut
4. Situs : Suatu alamat di dalam sebuah web
5. Browser : Software yang digunakan untuk surfing atau browsing Internet, seperti Internet Explorer, Opera, Netscape dll
6. ISP Internet Service Provider : penyedia jasa layanan Internet, seperti Indosatnet, Wasantara, Meganet dll
7. Download : Menyalin/mengambil file atau objek dari Internet ke komputer
8. E-mail Electronic Mail: suatu layanan/fasilitas yang disediakan untuk saling berkirim surat lewat internet
9. Search Engine Mesin pencari: suatu layanan/fasilitas untuk melakukan pencarian diInternet
10. Mailing List: Suatu forum/kelompok diskusi di Internet yang dapat saling bertukar informasi
11. Chatting : Fasilitas untuk berkomunikasi antarsesama pemakai internet yang sedang aktif (online)
12. E-commerce (electronic commerce) : suatu cara berbelanja / berdagang secara online yang memanfaatkan fasilitas website yang menyediakan layanan get and deliver
13. FTP (File Transfer Protokol) : Digunakan untuk pengambilan data atau arsip dan file secara elektronik. Di internet telah tersedia fasilitas (data)/dokumen yang siap untuk diakses secara gratis. 
Ø Ekstensi Address

com : Commerce, komersial
co : Company, perusahaan
org : Organization, organisasi
gov;go : Government, pemerintah
ac : Academic, akademik
edu : Education, pendidikan
mil : Military, militer
id : Indonesia
us : United State, Amerika
au : Australia
it : Italia